Monday, November 2, 2009

Yang kelihatan dan yang tak kelihatan

2 Kor 4:15-18

Makin banyak orang mengenal dan percaya kepada Kristus, makin banyak orang yang akan mengucap syukur bagi kemuliaan Allah. Jangan pernah menyerah untuk mengenalkan Kristus, walaupun tubuh merosot tapi kekuatan rohani dalam Tuhan makin bertambah. Kesulitan dan penderitaan tidaklah seberapa dan tidak akan berlangsung lama. Kesulitan akan berakhir dengan berkat dari Allah yang melimpah.

Segala kesulitan yang kualami sekarang tidak aku 'perhatikan', karena aku mengharapkan kesukaan di surga yang akan datang. Kesulitan-kesulitan akan segera berlalu, tetapi kesukaan yang akan datang kekal untuk selama-lamanya.

4:15 Sebab semuanya itu terjadi oleh karena kamu, supaya kasih karunia, yang semakin besar berhubung dengan semakin banyaknya orang yang menjadi percaya, menyebabkan semakin melimpahnya ucapan syukur bagi kemuliaan Allah.

4:16 Sebab itu kami tidak tawar hati, tetapi meskipun manusia lahiriah kami semakin merosot, namun manusia batiniah kami dibaharui dari sehari ke sehari.

4:17 Sebab penderitaan ringan yang sekarang ini, mengerjakan bagi kami kemuliaan kekal yang melebihi segala-galanya, jauh lebih besar dari pada penderitaan kami.

4:18 Sebab kami tidak memperhatikan yang kelihatan, melainkan yang tak kelihatan, karena yang kelihatan adalah sementara, sedangkan yang tak kelihatan adalah kekal.